Lampung Geh, Way Kanan – Remaja asal Way Kanan, Lampung, berhasil lolos seleksi Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia U-15.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Lampung Geh, remaja tersebut bernama Ngatemen (15) ia lahir dari keluarga sederhana pasangan Nurohman (58) dan Surani (52) yang bekerja sebagai buruh tani.
Keberhasilannya lolos seleksi Tim Nasional U-15 berawal saat ia mengikuti kompetisi di ajang piala Menpora. Karena dinilai berbakat dan memiliki semangat juang yang tinggi, Ngatmin dilatih untuk disiapkan untuk mengikuti seleksi Timnas.
Ia bahkan harus mengikuti berbagai seleksi di Medan, Sumatera Utara hingga akhirnya dinyatakan lolos dan menjadi bagian dari Tim Nasional Sepak Bola U-15.
Remaja yang masih duduk di bangku Sekolah Menangah Atas (SMA) tersebut ditempatkan pada posisi ‘Gelandang Serang’, karena dinilai kemampuannya sangat baik pada posisi tersebut.
Berkat pencapaiannya itu, Ngatemen mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Termasuk seluruh masyarakat Lampung yang bangga karena telah membawa nama daerah di kancah Nasional.
Hal tersebut membuktikan bahwa Provinsi Lampung mampu menghasilkan atlet-atlet hebat. Ngatemen juga telah membuktikan kondisi ekonomi bukanlah penghalang untuk meraih prestasi. (*)
Discussion about this post